Bina Fisik Calon Prajurit, Kodim 1004/Kotabaru Berikan Latihan Jasmani

    Bina Fisik Calon Prajurit, Kodim 1004/Kotabaru Berikan Latihan Jasmani
    Bina Fisik Calon Prajurit, Kodim 1004/Kotabaru Berikan Latihan Jasmani

    KOTABARU - Guna memperkuat fisik para calon siswa sekolah calon bintara prajurit karier (Casis Secaba PK) TNI - AD tahun 2022, Kodim 1004/Kotabaru berikan pembinaan fisik yang dipusatkan di Makodim 1004/Kotabaru.

    Para Casis Secaba PK TNI - AD Tahun 2022 mendapat latihan pembinaan fisik  yang digelar mulai Selasa (11/07/2022) kemarin. Sebagai pendamping pembinaan fisik tersebut yakni anggota staf Operasional Kodim 1004/Kotabaru Kopda Slamet Riyadi.

    Latihan pembinaan fisik para Casis Secaba PK TNI-AD Tahun 2022 ini, kata Kopda Slamet, sebagai bagian dari persiapan mengikuti tahapan seleksi berikutnya. Latihan fisik Casis Secaba PK TNI AD meliputi, joging, full up, sit up, push up, Lunges dan shuttle run.

    Latihan pembinaan fisik yang dilaksanakan sebagai upaya memberikan bekal jelang pelaksanaan tes seleksi Secaba PK TNI-AD Tahun 2022. “Sehingga siap bersaing dengan peserta lainnya, ”ungkapnya.

    Hal tersebut penting dilakukan, sambung Kopda Slamet, karena kesegaran jasmani salah satu penentu kelulusan calon prajurit TNI - AD pada saat seleksi dilaksanakan. “Kita harapkan mereka nantinya bisa bersaing dengan peserta dari daerah lain dan lebih banyak yang lulus dari pendaftaran melalui Kodim 1004/Kotabaru, ” tukasnya.(pen1004)

    kotabaru
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Sambut HUT Kodam VI/Mulawarman Ke 64, Kodim...

    Artikel Berikutnya

    HUT Kodam VI/Mulawarman Ke-64, Kodim 1004/Kotabaru...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodim 1710/Mimika Gelar Donor Darah Dalam Rangka Peringatan HUT Kodam XVII/Cenderawasih Ke-61 Tahun 2024
    Satgas Medis Pam VVIP Jamin Kesehatan Peserta KTT World Water Forum Ke-10
    Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
    Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Membina Kemampuan Bola Voli Masyarakat Kampung Yambi
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Pembukaan Kemah Bakti dan Sosialisasi Krida Saka Dirgantara

    Ikuti Kami